LAMPUNG1.COM, Lampung Timur – Si jago merah melahap kediaman Hj. Lasmi (70) di Dusun 4, Desa Nabang Baru, Kecamatan Margatiga, sekitar pukul 19.45 wib, Selasa (7/6).
Saat kebakaran terjadi, korban sedang melaksanakan sholat terawih di Masjid Dusun setempat. Semula api membakar dapur rumah korban, kemudian merambat ke ruang tengah dan ruang tamu.
Menurut keterangan saksi Arief Gunawan yang juga merupakan tetangga korban, api berasal dari dapur yang diduga di sebabkan oleh tungku masak yang belum dimatikan sehabis menggoreng kacang.
Beruntung, satu jam kemudian pemadam kebakaran datang dan berhasil memadamkan api, hingga situasi aman dan kondusif, namun korban ditaksir mengalami kerugian ratusan juta rupiah. (Red)
Semoga di beri ketabahan
smg allah memberikan hidayah dan inayah bagi korban kebakaran