LAMPUNG1.COM, Jajaran wartawan media cetak dan elektronik, yang sedang melakukan pemantauan arus mudik, di jalan lintas timur, sempat di buat kaget, oleh aksi Kapolres Lampung Timur, AKBP Harseno, pada Sabtu (2/7), di jalan Raya Way Jepara.
Menurut Arby, salah satu wartawan media elektronik, Kapolres Lampung Timur, saat itu sedang melakukan kegiatan pemantauan arus mudik, bersama jajaran, dan teman-teman wartawan, di sepanjang jalur jalan lintas timur.
Saat melintas di jalan raya Kecamatan Way Jepara, Lampung Timur, Kapolres melihat ada 2 unit kendaraan truk besar, yang penuh dengan muatan barang, melintas di jalur jalan raya tersebut, sehingga Kapolres langsung memerintahkan ajudannya untuk menghentikan kendaraan yang di tumpanginya.
Aksi ini sempat membuat wartawan kaget, apalagi AKBP Harseno, langsung turun kejalan raya, dan menghentikan ke-2 truk tersebut, serta meminta kelengkapan dokumen dan surat-surat kendaraan, dari ke-2 pengemudi truk barang tersebut.
“Ke-2 Truk barang ini, telah menyalahi Surat Edaran Menteri Perhubungan, dimana untuk mendukung kelancaran arus mudik lebaran, maka kendaraan truk pengangkut barang, tidak di perkenankan melintas sejak tanggal 1 Juli 2016 ini, dan hanya diperbolehkan beroperasi secara terbatas, pada jam-jam tertentu”, Tegas Kapolres Lampung Timur.
Sementara ke-2 pengemudi Truk, hanya pasrah, ketika orang nomor satu di jajaran kepolisian Kabupaten Lampung Timur ini, memerintahkan jajarannya, untuk menahan ke-2 Truk, yang di nilai telah melanggar Surat Edaran Menteri Perhubungan RI tersebut. (Arb)
mantap jiwa
kerennn
mantap…..
itu baru polisi,tpi jangn maen 86
bagus sekali,sebagai aparat hukum seharusnya seperti itu agar, masyarakat tak semena-mena
Bener itu,memang harusnya seperti itu untuk tegaskan peraturan
gokil pakpol
Mantab… Gitu dong..
kami masyarakat bukan hanya 1 jempol tp sepuluh jempol buat bpk kapolres
kami masyarakat bukan hanya 1 jempol tp sepuluh jempol buat bpk kapolres
setuju cara yang dilakukan bpk kapolres kami warga mendukung penegakan hukum
nah ini dia baru cocok kapolresnya,langsung terjun kelapangan demi tegakkan aturan