LAMPUNG1.COM, Tulang Bawang – Kepala Kejari (Kejaksaan Negeri) Tulang Bawang (Tuba) Lampung melantik Akhmad Raflijansyah Pasra, SH. menjadi Kasi Intel Kejari Tuba. Akhmad Raflijansyah Pasra, SH. dilantik di Ruang Rapat Kejari setempat pada Rabu (25/10).
Akhmad Raflijansyah Pasra yang biasa dipanggil Akhmad Rafli menduduki menjadi Kasi Intel Kejari Tuba menggantikan Miryando Eka Putra yang dimutasikan ke Kejari Lampung Tengah. Sementara Miryando Eka Putra sebagai Kasi Intel Kejari Tuba dilantik menjadi Kasi Intel Kejari Lampung Tengah pada Jum’at tanggal 20 Oktober yll.
Dalam acara pelantikan Akhmad Rafli, SH. yang dilakukan Kajari Tuba, Rafli Ahmad menandatangai Berita Acara Pengambilan Sumpah, ada 2 Kasi setempat yang menandatangi Berita Acara Sumpah Jabatan Akhmad Rafli, yaitu Kasi Pidsus Sunardi dan Kasi Pidum Emanuel Bani Ginting.
Sayangnya dalam Acara pelantikan Akhmad Rafli tidak ada acara Sertijab antara Miryando Eka Putra dengan Akhmad Rafli sebagaimana yang terjadi saat Kasi Intel Adi Satriawan dengan Miryando Eka Putra yang dilaksanakan secara meriah.
Sertijab Pejabat Kasi lainnya akan terjadi bulan depan, hal ini dikatakan Sunardi, SH. kepada LAMPUNG1.COM.
“Bulan depan saya akan pindah,” ujar Kasi Pidsus Sunardi, SH. sambil tersenyum. (Yahya Affyt).