LAMPUNG1.COM, Desa Sukadana Baru, Kecamatan Marga Tiga, mengoptimalkan penggunaan Dana Desa Tahun 2018, untuk pembangunan infrastruktur bagi masyarakat.
Kepala Desa Sukadana Baru, Supatman, pada Rabu (5/12), mengatakan bahwa infrastruktur yang telah dibangun di beberapa Dusun, yang ada di Desanya, antara lain adalah Drainase, Gorong-Gorong, Peningkatan Jalan Lapen, dan Jambanisasi.
Menurutnya, keberadaan Dana Desa ini merupakan komitmen nyata dari Pemerintah, untuk mempercepat pembangunan, sesuai dengan skala prioritas, dengan tetap mengakomodir kebutuhan warga masyarakat di Desa Sukadana Baru.
“Bersama Perangkat Desa dan masyarakat, kita berupaya merealisasikan pelaksanaan Dana Desa tahun 2018, dengan optimal, antara lain adalah Pembagunan Drainase sebesar Rp 397.119.500, Peningkatan Jalan Lapen sebesar Rp 161.723.500 dan Pembuatan Gorong-Gorong Rp 42.703.600”, jelasnya.
Selain untuk kegiatan fisik, pada tahun 2018 ini, Alokasi Dana Desa tersebut juga dialokasikan untuk Pemberdayaan Masyarakat, yaitu Pelatihan Aplikasi Siskeudes, Pengelolaan Koran Desa, serta Pelatihan Jurnalis Desa, dan Pelatihan Pencegahan dan Penanganan Tindak Pidana Korupsi.
“Dukungan masyarakat dalam Pelaksanaan Dana Desa tahun 2018 ini, cukup besar, sehingga diharapkan dapat sesuai dengan kesepakatan bersama dalam Musyawarah Desa (Musdes), dan dikerjakan sesuai Rencana Anggaran Biaya (RAB) serta gambar yang ada”, tambah Supatman. (Eko Arif)