LAMPUNG1.COM, Warga masyarakat non muslim, tidak mau tinggal diam, dan ikut berpartisipasi pada rangkaian perayaan hari raya Idul Qurban di Kabupaten Lampung Timur.
Pada Minggu (11/8) pagi, warga non muslim tampak bersinergi dengan aparat Kepolisian, disekitar lokasi Masjid dan Lapangan, untuk ikut mempersiapkan serta mengamankan areal parkir kendaraan warga muslim yang sedang melaksanakan Ibadah Sholat Idul Adha.
Selanjutnya, warga Non Muslim juga ikut membantu proses persiapan Pemotongan Hewan Qurban, baik itu Sapi maupun Kambing atau Domba, yang dilaksanakan sejumlah dititik lokasi yang telah ditetapkan.
Aris Warsito, salah seorang tokoh agama di Desa Banjarejo, Kecamatan Batanghari, menjelaskan bahwa hal tersebut merupakan bentuk Kerukunan dan Toleransi antar umat beragama dilingkungan tempat tinggalnya, yang terus dipertahankan.
“Kita bersyukur warga Non Muslim dilingkungan tempat tinggal kami, secara sukarela ikut membantu menyiapkan atau membersihkan lokasi, bahkan mengatur dan menjaga parkir kendaraan, dan hewan Qurban warga, pada hari raya Idul Adha tahun ini”, ujarnya. (Eko Arif)