LAMPUNG1.COM, Tanggamus – Sosialisasi Kabupaten Layak Anak (KLA) digelar oleh kecamatan Gisting kabupaten Tanggamus, di aula Pekon Purwodadi, dengan Tema ” Kecamatan Gisting Menuju Kabupaten Layak Anak dan Ramah Anak. Senin(9/9)
Hadir dalam kegiatan itu Camat Gisting Purwanti, Kadis PP dan KB Edison, Kadis Kominfo Sabaruddin, Narasumber Motivator KLA Toni Fisher, Perwakilan Kapolsek Talang Padang, Perwakilan Danramil Talang Padang ,Para kepala Pekon se-kecamatan Gisting, Para perwakilan Ibu- ibu PKK se kecamatan Gisting.
Purwanti selaku Camat Gisting dalam sambutannya menyampaikan, “kecamatan Gisting ini merupakan kecamatan yang menjadi percontohan sebagai kabupaten layak anak maka dari itu kita meminta kepada masyarakat agar membatu dan mensuport dalam pelaksanaa percontohan menjadi kabupaten layak anak, semoga kedepannya kecamatan Gisting ini berhasil menjadi contoh Kabupaten Layak Anak,”ujarnya.
Sementara Kadis PP dan KB Edison mengatakan, menurutnya Kecamatan Gisting ini bisa menjadi percontohan Kabupaten Layak Anak ini merupakan hal yang positif untuk menjadikan kabupaten layak anak.Harapanya kabupaten Tanggamus ini dapat bisa menjadi kabupaten layak anak,”ujar Edison.
Lanjutnya, dimana kita sebagai orang tua agar bisa jauh lebih memperhatikan anak anak lagi dan memberi hak hak anak dalam bermain, sekolah, sehingga dalam mendidik anak tanpa ada kekerasan,sekaligus memahami keunikan perkembangan perilaku anak terhadap sekitar.
Kedepannya semoga kecamatan Gisting ini dapat memberikan contoh kepada kecamatan yang ada di kabupaten tanggamus, serta masyarakatnya agar dapat ramah kepada seluruh masyarakat dari luar daerah,”jelasnya.
Kegiatan dilanjutkan dengan, Penandatanganan komitmen pembentukan kabupaten layak anak oleh Camat Gisting dan seluruh Uspika kecamatan dan Kepala Pekon se-kecamatan Gisting.(Adi)