LAMPUNG1.COM, BANGGAI— Anggota Satgas TMMD membantu pembangunan ruang belajar TK Yayasan Nurul Ikhsan di Desa Argakencana, Kecamatan Moilong, Kabupaten Banggai, Senin (6/4). Seperti yang dilakukan anggota Satuan Tugas (Satgas) TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) 107 Kodim 1308 Luwuk Banggai.
Selain menjadi anggota TNI yang memahami strategi perang dan pertahanan Negara, Serda Nekat juga ternyata juga lihai dalam ilmu pertukangan. Itulah yang diterapkan Serda Nekat saat menyusun batako untuk pembangunan ruang belajar TK Yayasan Nurul Ikhsan.
Serda Nekat mengaku sangat bersyukur karena bisa mengathui ilmu pertukangan, sehingga dia bisa membantu masyarakat. Apalagi bantuan yang dia berikan berkaitan dengan masa depan generasi bangsa.
“Pembangun ruang belajar ini demi generasi penerus bangsa. Maka sebagai anggota TNI wajib untuk membantu,” tutur Serda Nekat.
Dia berharap, pembangunan ruang belajar TK ini segera rampung, agar anak-anak di sasaran TMMD tersebut bisa menikmati fasilitas pendidikan dengan baik. “Kalau sudah jadi pasti anak-anak akan nyaman belajar. Makanya kami membantu agar segera selesai, sehingga anak-anak bisa nyaman belajar,” kata dia. (red)